Novapulsa merilis aplikasi yang tersedia dalam versi andorid, dimana aplikasi ini akan menjadi platform convert pulsa selain website. Aplikasi ini akan memudahkan pengguna dalam proses convert pulsa karena minimnya interaksi dengan Customer Service. Semua informasi yang diperlukan sudah tersedia tanpa harus bertanya-tanya tentang mekanisme convert pulsa. Berikut cara menggunakan aplikasi Novapulsa untuk melakukan convert pulsa.
Daftar Isi
Convert Pulsa Menggunakan Aplikasi Novapulsa
Untuk menggunakan aplikasi Novapulsa pengguna harus melakukan login dengan email yang sudah digunakan di smartphone. Setelah itu pengguna akan memasuki halaman HOME, seluruh menu sudah tersedia di Home.
Baca juga: Apakah aman bertransaksi convert pulsa di Novapulsa?
Pilih provider
Pilih provider yang akan kamu gunakan untuk proses convert pulsa, tersedia Telkomsel, XL/Axis, Indosat, dan Tri
Pengisian data
Untuk melanjutkan proses convert pulsa setelah memilih provider kemudian isi data yang dibutuhkan seperti:
- Nomor pengirim pulsa
- Nominal pulsa
- Data Bank seperti nama bank, atas nama, dan nomor rekening
Konfirmasi transaksi
Setelah data semua terisi, selanjutnya tinggal konfirmasi aja untuk melanjutkan. Isi dari konfirmasi adalah:
- Provider
- Nominal
- Nomor
- Bank
- Nomor rekening
- Atas nama
- Fee (fee disini adalah biaya admin dari ewallet tujuan, yang dikenakan kebijakan dari ewallet itu sendiri. Bukan dari pihak Novapulsa)
- Uang diterima
Setelah data sesuai klik tombol Lanjut
Detail transfer Convert Pulsa
Dalam detail transaksi ini biasanya banyak pengguna bingung maksdunya. Tapi sebenarnya ini adalah proses transfer pulsa. Bagaimana proses transfer pulsanya? Berikut penjelasannya.
- Nomor tujuan : ini adalah nomor tujuan transfer, yang disediakan oleh Novapulsa untuk tujuan transfer pulsa. Jadi tujuan transfer pulsa bukan nomor sendiri.
- Nominal : ini adalah nominal transfer pulsa yang akan kalian transfer.
- Transfer via USSD : kode untuk transfer pulsa yang sesuai dengan provider yang dipilih. Jadi tidak perlu bingung caranya bagaimana tinggal pencet tombol Transfer Pulsa akan diarahkan ke dial sehingga langsung proses kirim pulsa.
- Upload bukti transfer pulsa : Setelah transfer pulsa maka dianjurkan untuk mengupload bukti transfer pulsa, sesuai dengan prosedur setelah transfer pulsa makan akan mendapatkan sms bukti bahwa pulsa telah sukses ditransfer. Contoh dari bukti sudah disertakan di dalam aplikasi jadi tinggal mengikuti. Untuk buktinya hanya perlu mengcapture/screen shoot sms yang masuk. Kalau sudah transfer pulsa dan sudah mengupload bukti tinggal kllik lanjut.
Setelah klik lanjut maka transaksi akan diperiksa oleh aplikasi (Customer service) dari Novapulsa. Dalam proses ini memerlukan waktu beberapa menit. Berikut tampilan ketika transaksi masih diproses.
Setelah transaksi selesai makan tampilan akan berubah seperti ini.
Tampilan ini menandakan transaksi kamu sudah berhasil dan silahkan cek bank tujuan. Saldonya pasti sudah masuk sesuai dengan nominal pada bagian Uang diterima. Setelah itu untuk mendapatkan bukti sukses pengguna bisa mengunduh invoice dengan klik Lihat invoice maka detail traksaksi akan muncul. Berikut tampilan dari invoice
Bagaimana? sangat mudah menggunakan aplikasi Novapulsa. Jika transaksi terkendala, Novapulsa juga menyediakan layanan Customer Support yang akan membantu kendala pada setiap transaksi yang dilakukan. Cara menghubunginya sudah ada di HOME pada aplikasi Novapulsa.
Tunggu apalagi, download aplikasi Novapulsa dan bagikan pengalamanmu bertransaksi menggunakan aplikasi Novapulsa.